Rohil | Riauindependen.co.id | Bupati Rokan Hilir Afrizal Sintong, S.IP., M.Si menghadiri penutupan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-117, yang dilaksanakan di lapangan Datuk Sungai rumbia KM 18 Kecamatan Bangko Pusako, Kamis (10/8/2023).
Bupati didampingi sekda dan rombongan OPD serta tampak dihadiri langsung Dandim 0321 Rohil, Kapolres Rohil dan anggota TNI serta yang lainnya.
Dalam pelaksanaan penutupan TMMD ke-117 itu sekaligus mengadakan kegiatan donor darah, sunat massal dan produk jajanan UMKM serta pasar murah untuk masyarakat setempat dan sekitarnya, tutupnya. (tamrin)