Kapolsek Tualang Pimpin Apel Persiapan Pengamanan Malam Takbiran Idul Fitri 1446 H untuk Jaga Kondusivitas Wilayah

Perawang | Riauindepeden.co.id | Dalam rangka memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat selama malam takbiran Idul Fitri 1446 H, Kapolsek Tualang, Kompol Hendrix, S.H., M.H., memimpin apel persiapan pengamanan pada Minggu (30/03/2025) pukul 16.30 WIB di lapangan apel Mapolsek Tualang.

Apel tersebut dihadiri oleh para Kanit, Panit, Kasi, serta seluruh personel Polsek Tualang. Dalam arahannya yang disampaikan melalui Kasi Humas Aiptu Jonas, Kapolsek menegaskan pentingnya koordinasi dan kerja sama antara seluruh pihak yang terlibat guna menciptakan suasana kondusif saat perayaan malam takbiran.

“Kita harus bersama-sama menjaga keamanan dan memberikan rasa aman kepada masyarakat yang merayakan Idul Fitri,” ujar Kapolsek. Beliau juga mengingatkan bahwa seluruh petugas harus bekerja maksimal dalam mengantisipasi potensi gangguan keamanan.

Kapolsek Tualang juga memberikan arahan khusus mengenai titik-titik yang menjadi fokus pengamanan, termasuk jalur utama serta area publik yang diperkirakan ramai dikunjungi warga pada malam takbiran. “Patroli akan ditingkatkan untuk memantau situasi secara langsung dan mencegah potensi gangguan keamanan,” tambahnya.

Sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat, Kapolsek mengingatkan seluruh anggota agar melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab dan keikhlasan. “Kita sebagai pelindung dan pengayom masyarakat harus selalu siap sedia dalam memberikan rasa aman dan nyaman,” tegasnya.

Selain itu, Kapolsek juga mengimbau seluruh elemen masyarakat untuk tidak menyalakan petasan, melakukan aksi kebut-kebutan, serta menghindari perilaku negatif seperti mabuk-mabukan yang dapat mengganggu ketertiban umum. “Mari kita ciptakan suasana malam takbiran yang aman, nyaman, dan penuh khidmat,” pesannya.

Dengan adanya apel persiapan ini, diharapkan seluruh personel dapat menjalankan tugas pengamanan secara optimal, sehingga masyarakat dapat merayakan malam takbiran dengan rasa aman dan damai di wilayah Kecamatan Tualang.****




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *