Rohil | Riauindependen.co.id | Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian (Diskominfotiks) Kabupaten Rokan Hilir menggelar rapat kerja perdana pasca cuti bersama Idulfitri 1446 H pada Kamis, 10 April 2025, bertempat di Aula Command Center, Lantai 7 Kantor Bupati Rokan Hilir, Jalan Lintas Pesisir, Batu Enam, Bagansiapiapi, Riau.
Rapat yang dihadiri seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan tenaga Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) ini dipimpin langsung oleh Kepala Diskominfotiks, Indra Gunawan, dan dirangkaikan dengan kegiatan Halal Bihalal sebagai bentuk penguatan solidaritas dan semangat kerja.
Dalam arahannya, Indra Gunawan menyampaikan ucapan Selamat Idulfitri dan menekankan pentingnya menjadikan momentum ini sebagai titik awal untuk meningkatkan disiplin, integritas, dan profesionalisme di lingkungan kerja.
“Kita mulai hari pertama kerja dengan komitmen baru. Semangat kerja, kedisiplinan, dan integritas harus menjadi budaya organisasi kita,” tegasnya.
Agenda utama rapat difokuskan pada sosialisasi dan implementasi Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023 tentang ASN, khususnya terkait kebijakan penghapusan tenaga non-ASN mulai akhir Desember 2024. Dalam regulasi tersebut, pemerintah daerah dilarang mengangkat tenaga honorer baru dan mengalokasikan anggaran gaji untuk mereka mulai tahun 2025.
Kepala Dinas menegaskan bahwa tenaga honorer yang masa kerjanya kurang dari dua tahun atau direkrut setelah undang-undang ini disahkan, tidak lagi mendapat alokasi gaji dari APBD. Sebagai langkah antisipatif, Diskominfotiks telah menyesuaikan struktur tugas dengan menempatkan tenaga PPPK di posisi strategis untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan tenaga honorer.
Indra Gunawan juga menyampaikan bahwa Diskominfotiks akan segera menerapkan sistem absensi elektronik berbasis online yang terhubung langsung dengan Badan Kepegawaian Negara (BKN). Dua OPD, yakni BPKAD dan Inspektorat, telah lebih dahulu mengimplementasikan sistem ini.
Setelah sesi diskusi terbuka terkait tugas pokok dan fungsi (tupoksi) masing-masing bidang, rapat resmi ditutup dan dilanjutkan dengan Halal Bihalal melalui saling bersalaman dan makan siang bersama. Suasana akrab dan kekeluargaan mencerminkan semangat kebersamaan yang menjadi landasan pelayanan publik yang berkualitas.**/tam