Bangkinang Kota | Riauindependen.co.id | Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kampar menggelar Rapat Paripurna dalam rangka mendengarkan pandangan umum fraksi-fraksi terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Kampar Tahun Anggaran 2024, yang disampaikan oleh Bupati Kampar, Ahmad Yuzar, S.Sos, MT. Kegiatan ini berlangsung pada Rabu (9/4/2025) di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Kampar.
Rapat Paripurna dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Kampar, Ahmad Taridi, S.H.I, dan turut dihadiri oleh para Wakil Ketua, anggota DPRD, unsur Forkopimda, kepala OPD, serta tamu undangan lainnya.
Dalam forum ini, delapan fraksi DPRD Kampar menyatakan menerima LKPJ Bupati Kampar Tahun Anggaran 2024 dengan berbagai catatan, kritik membangun, serta masukan yang bertujuan untuk peningkatan kualitas tata kelola pemerintahan dan pelayanan publik di Kabupaten Kampar ke depan.
Delapan fraksi yang menyampaikan pandangannya antara lain: Fraksi Gerindra oleh juru bicara Panji; Fraksi Golkar oleh Min Amir Habib Efendi Pakpahan; Fraksi PAN oleh Muhammad Rizal Rambe; Fraksi Demokrat oleh Rizky Ananda; Fraksi NasDem oleh Eko Sutrisno; Fraksi PKB oleh Jihad Aqsa; Fraksi PPP dan PKS oleh Hendri Domo; Fraksi PDI Perjuangan oleh Azhari Nardi.
Seluruh fraksi menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan program dan capaian Pemerintah Kabupaten Kampar di tahun anggaran 2024, sekaligus mendorong peningkatan kinerja ke depan di bawah kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Kampar yang baru. Selanjutnya, pembahasan akan dilanjutkan ke tahap berikutnya, termasuk mendengarkan tanggapan Pemerintah Daerah atas pandangan fraksi-fraksi yang dijadwalkan pada 10 April 2025.
Dalam sambutannya, Bupati Kampar, Ahmad Yuzar menegaskan bahwa penyampaian LKPJ ini merupakan bentuk akuntabilitas dan transparansi Pemerintah Daerah dalam menjalankan tugas-tugas pemerintahan, pembangunan, dan pelayanan publik. Ia juga mengakui bahwa masih terdapat berbagai tantangan dan kekurangan yang harus dibenahi bersama demi kemajuan Kampar ke depan.
“Kami menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada pimpinan dan seluruh anggota DPRD Kampar atas perhatian, masukan, serta proses pembahasan terhadap LKPJ ini. Sinergi antara eksekutif dan legislatif adalah kunci untuk pembangunan daerah yang berkelanjutan,” ujar Bupati Ahmad Yuzar, yang turut didampingi oleh Wakil Bupati Kampar, Dr. Misharti, S.Ag, M.Si.****